kelas XI sbk sm 1 26 /7/2021
APRESIASI SENI RUPA
Apresiasi seni rupa adalah aktivitas mengindra karya seni rupa, merasakan, menikmati, menghayati dan menghargai nilai nilai keindahan dalam karya seni
A. Apresiasi seni memiliki tiga domain, yakni
- perasaan (feeling), dalam konteks ini terkait dengan perasaan keindahan,
- penilaian (valuing) terkait dengan nilai seni,
- empati (emphatizing), terkait dengan sikap hormat kepada dunia seni rupa, termasuk kepada profesi perupa (pelukis, pepatung, pegrafis, pekeramik, pedesain, pekria, dan lain-lain).
B. Jenis-jenis apresiasi karya seni rupa
kegiatan apresiasi seni rupa dapat dibedakan menjadi tiga jenis, yaitu :
- Apresiasi Empatik(menilai atau menghargai suatu karya seni yang dapat di tangkap sebatas indra mata ),
- Apresiasi Estetis ( menilai atau menghargai suatu karya seni rupa dengan melibatkan pengamatan dan penghayatan yang mendalam)
- Apresiasi kritik (menilai atau menghargai suatu karya seni dengan melibatkan klasifikasi,deskripsi,analisis evaluasi serta menyimpulkan hasil penilaian .
Komentar
Posting Komentar